Pembagian Waktu di Indonesia Beserta Daerahnya (WIB, WITA, WIT)

Pembagian waktu di Indonesia - Indonesia adalah negara yang luas. Wilayah Indonesia terbentang dari Sabang di ujung barat sampai Merauke di ujung timur. Salah satu dampak yang ditimbukan dari wilayah geografis Indonesia adalah adanya pembagian zona waktu Indonesia yang dibedakan menjadi 3 yakni WIB, WITA dan WIT.

Sebagai salah satu negara terluas di dunia, tak heran jika Indonesia memiliki lebih dari 1 zona waktu. Faktanya ada 3 zona waktu Indonesia yang ada di bagian barat, tengah dan timur. Pembagian daerah waktu didasarkan pada garis bujur.

Tiap belahan bumi memang memiliki zona waktu berbeda. Jika saat ini di Jakarta sudah malam, maka di kota London masih siang. Hal ini merupakan dampak dari rotasi bumi sehingga tiap belahan bumi memiliki waktu yang berbeda-beda.

Dalam aturan internasional, Greenwich di London menjadi pusat zona waktu di dunia (GMT+0) karena berada di pertemuan bujur barat dan bujur timur dan kemudian disebut sebagai GMT (Greenwich Mean Time). Sementara pembagian zona waktu mengikuti aturan UTC (Coordinated Universal Time).

Pembagian wilayah waktu di Indonesia ditentukan lewat Keputusan Presiden Nomor 41 Tahun 1987 yang membagi Indonesia menjadi 3 zona waktu yang disesuaikan dengan wilayah letak geografis Indonesia.

Indonesia memiliki 3 zona waktu mulai dari WIB (waktu Indonesia bagian barat), WITA (waktu Indonesia tengah) dan WIT (waktu Indonesia timur). Perbedaan waktu di Indonesia antar tiap zona waktu berselisih 1 jam, artinya makin ke timur maka makin cepat waktunya.

(baca juga 10 negara ASEAN)

 Wilayah Indonesia terbentang dari Sabang di ujung barat sampai Merauke di ujung timur Pembagian Waktu di Indonesia Beserta Daerahnya (WIB, WITA, WIT)

Pembagian Waktu di Indonesia


Berikut merupakan penjelasan 3 pembagian waktu Indonesia yang terdiri dari 3 zona waktu di Indonesia saat ini.

Waktu Indonesia Barat (WIB)


Bagian barat wilayah Indonesia termasuk dalam zona waktu Indonesia barat (WIB). Zona waktu WIB terbentang sepanjang garis 105⁰ Bujur Timur.

Wilayahnya yang termasuk zona waktu WIB mencakup pulau Jawa, Sumatera serta sebagian Kalimantan (Kalbar dan Kalteng).

Waktu WIB adalah UTC+7 atau GMT+7, artinya waktu WIB berselisih 7 jam dengan Greenwich yang menjadi pusat zona waktu dunia.

WIB berselisih 1 jam lebih lambat dengan WITA (waktu Indonesia tengah) dan 2 jam lebih lambat dengan WIT (waktu Indonesia timur).

Ada 18 provinsi yang masuk zona waktu WIB yaitu : 
  1. Aceh
  2. Sumatera Utara
  3. Sumatera Barat
  4. Riau
  5. Kepulauan Riau
  6. Jambi
  7. Kepualaun Bangka Belitung
  8. Bengkulu
  9. Sumatera Selatan
  10. Lampung
  11. Banten
  12. Jawa Barat
  13. DKI Jakarta
  14. Jawa Tengah
  15. Yogyakarta
  16. Jawa Timur
  17. Kalimantan Barat
  18. Kalimantan Tengah

Waktu Indonesia Tengah (WITA)


Bagian tengah wilayah Indonesia termasuk dalam zona waktu Indonesia tengah (WITA). Zona waktu WITA terbentang sepanjang garis 120⁰ Bujur Timur.

Wilayahnya yang termasuk zona waktu WITA mencakup pulau Bali, Nusa Tenggara, sebagian Kalimantan (Kaltara, Kaltim, Kalsel) dan Sulawesi.

Waktu WITA adalah UTC+8 atau GMT+8, artinya waktu WITA berselisih 8 jam dengan Greenwich yang menjadi pusat zona waktu dunia.

WITA berselisih 1 jam lebih cepat dengan WIB (waktu Indonesia barat) dan 1 jam lebih lambat dengan WIT (waktu Indonesia timur).

Ada 12 provinsi yang masuk zona waktu WITA yaitu : 
  1. Kalimantan Utara
  2. Kalimantan Selatan
  3. Kalimantan Timur
  4. Bali
  5. Nusa Tenggara Timur
  6. Nusa Tenggara Barat
  7. Gorontalo
  8. Sulawesi Utara
  9. Sulawesi Tengah
  10. Sulawesi Barat
  11. Sulawesi Tenggara
  12. Sulawesi Selatan

Waktu Indonesia Timur (WIT)


Bagian timur wilayah Indonesia termasuk dalam zona waktu Indonesia timur (WIT). Zona waktu WIT terbentang sepanjang garis 135⁰ Bujur Timur.

Wilayahnya yang termasuk zona waktu WIT mencakup pulau Maluku dan Papua serta pulau dan kepulauan di sekitarnya.

Waktu WIT adalah UTC+9 atau GMT+9, artinya waktu WIT berselisih 9 jam dengan Greenwich yang menjadi pusat zona waktu dunia.

WIT berselisih 2 jam lebih cepat dengan WIB (waktu Indonesia barat) dan 1 jam lebih cepat dengan WITA (waktu Indonesia tengah).

Ada 4 provinsi yang masuk zona waktu WIT yaitu : 
  1. Maluku Utara
  2. Maluku
  3. Papua Barat
  4. Papua

Nah itulah penjelasan pembagian waktu di Indonesia beserta daerahnya dari mulai waktu Indonesia barat (WIB), waktu Indonesia tengah (WITA) dan waktu Indonesia tengah (WIT). Sekian ilmu pengetahuan geografis kali ini.
Advertisement
Pembagian Waktu di Indonesia Beserta Daerahnya (WIB, WITA, WIT)