Info Pendaftaran dan Pengumuman SNMPTN 2014

SNMPTN adalah singkatan dari Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri, dan merupakan salah satu jalur masuk ke dalam suatu universitas, institut atau perguruan tinggi negeri nasional di Indonesia, selain jalur SBMPTN atau jalur mandiri. Seleksi ini yang dilakukan untuk penerimaan mahasiswa ini dilakukan secara serentak dan bersamaan dengan memperhatikan beberapa aspek dan faktor sebagai syarat kelulusan diterima di perguruan tinggi yang dipilih oleh siswa. Dahulu SNMPTN dibagi menjadi dua, yaitu SNMPTN tulis melalui ujian tulis dan SNMPTN undangan melalui nilai raport. Namun SNMPTN tulis kemudian diubah menjadi SBMPTN dan SNMPTN undangan diubah menjadi SNMPTN saja.

SNMPTN 2014 merupakan satu-satunya pola seleksi nasional yang dilaksanakan oleh Panitia Pelaksana SNMPTN 2014 yang ditetapkan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan diikuti oleh seluruh Perguruan Tinggi Negeri dalam satu sistem yang terpadu. 

(baca juga 10 universitas terbaik di Indonesia)

adalah singkatan dari Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri Info Pendaftaran dan Pengumuman SNMPTN 2014

Ada beberapa aspek dan faktor yang menjadi acuan untuk diterimanya SNMPTN ini, yaitu antara lain :

1. Nilai raport dan nilai Ujian Nasional (UN)
2. Nilai per mata pelajaran (disesuaikan dengan jurusan yang diambil)
3. Konsistensi ranking siswa selama di SMA/SMK
4. Prestasi di luar kelas (disertakan dalam bentuk scan piagam/sertifikat)
5. Akreditasi dan prestasi sekolah SMA/SMK
6. Prioritas pemilihan jurusan dan PTN
7. Jumlah alumni pada PTN yang dipilih

Selain itu ada beberapa ketentuan dan persyaratan umum untuk mengikuti seleksi ini, yaitu antara lain :

- SNMPTN merupakan seleksi nasional berdasarkan seleksi prestasi akademik dengan memakai nilai rapor dan prestasi lainnya
- Sekolah yang berhak mengikutsertakan siswanya dalam seleksi ini adalah sekolah yang mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan yang mengisikan data prestasi siswa di PDSS
- Siswa yang berhak mengikuti seleksi adalah siswa yang memiliki rekam jejak prestasi akademik di PDSS
- Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) merupakan basis data yang berisikan rekam jejak sekolah serta prestasi akademik siswanya
- Siswa pelamar wajib membaca ketentuan yang berlaku pada masing-masing PTN yang dipilih di laman website PTN masing-masing


Ada beberapa cara dan mekanisme untuk mendaftar SNMPTN 2014. Siswa pelamar, menggunakan NISN dan password, yang diberikan oleh Kepala Sekolah pada waktu verifikasi data di PDSS, login ke laman web resmi SNMPTN untuk melakukan registrasi. Kemudian siswa mengisi biodata, pilihan PTN, dan pilihan program studi, serta mengupload pas foto resmi yang terbaru. Jika ada, maka siswa juga diperbolehkan untuk mengunggah dokumen prestasi tambahan. Siswa juga harus membaca dan memahami seluruh ketentuan yang berlaku pada PTN yang akan dipilih masing-masing. 

Kepala Sekolah lalu harus memberi rekomendasi kepada siswa yang sudah mendaftar. Khusus bagi siswa pelamar program studi di jurusan olahraga dan seni, maka juga harus mengunggah portofolio atau dokumen bukti keterampilan yang telah diisikan oleh Kepala Sekolah dan/atau siswa menggunakan pedoman yang dapat diunduh pada web resmi SNMPTN. Langkah terakhir, siswa pelamar harus mencetak Kartu Bukti Pendaftaran sebagai tanda bukti peserta SNMPTN. 

Pengisian PDSS sudah dibuka sejak 6 Januari lalu dan akan berakhir pada 6 Maret 2014. Sedangkan proses mendaftar juga sudah dimulai dibuka sejak tanggal 17 Februari lalu. Masa ini akan tetap dibuka dan akan ditutup hingga tanggal 31 Maret 2014 mendatang


Seleksi akan dilakukan oleh panitia masing-masing PTN pada 1 April hingga 26 Mei 2014. Waktu pengumuman merupakan saat-saat yang mendebarkan bagi para siswa yang ikut seleksi untuk masuk perguruan tinggi yang dipilih. Rencananya, proses pengumumannya akan dilaksanakan pada 27 Mei 2014 secara online. Setelah itu peserta yang lolos seleksi akan melakukan daftar ulang di PTN yang dipilih pada 17 Juni 2014, bersamaan dengan pelaksanaan ujian tulis SBMPTN 2014


Jadwal SNMPTN 2014

1. Tanggal 6 Januari - 6 Maret 2014 : Pengisian PDSS 
2. Tanggal 17 Februari - 31 Maret 2014 : Pendaftaran
3. Tanggal 1 April - 26 Mei 2014 : Proses Seleksi
4. Tanggal 27 Mei 2014 : Pengumuman Hasil Seleksi
5. Tanggal 17 Juni 2014 : Pendaftaran Ulang di PTN masing-masing bagi siswa yang telah lulus seleksi bersamaan dengan pelaksanaan ujian tertulis SBMPTN 2014


(CepatLambat)
Advertisement
Info Pendaftaran dan Pengumuman SNMPTN 2014